Penelitian membuktikan, sekitar 1/3 dari kasus kemunculan kanker berhubungan erat dengan pola makan, pola makan yang tidak teratur, dan gizi makanan yang tidak seimbang dapat menyebabkan kanker. Dan mengenai tingkat kejadian kanker paru yang lebih tinggi, bagaimana kita mengatasinya melalui pola makan? Ahli dari Modern Cancer Hospital Guangzhou akan memperkenalkan beberapa cara pola makan yang sederhana.
Pertama: Kacang-kacangan
Kacang-kacangan yang umum kita jumpai, seperti almond, jujube, dan dark plum yang kaya akan selenium, dapat meningkatkan fungsi kekebalan tubuh, dan menghambat pertumbuhan sel-sel kanker, mereka sering disebut sebagai “pembunuh kanker”. Hanya dengan memakannya 3 butir dalam sehari, anda dapat memiliki paru-paru yang sehat, dan dapat mengurangi risiko kanker paru-paru hingga 48%.
Kedua: Bawang putih
Banyak penelitian yang telah membuktikan, bahwa bawang putih mampu melawan kanker, ia dapat menghambat seluruh perpaduan zat nitrosamin yang dapat menyebabkan kanker, di dalamnya terkandung selenium, germanium, magnesium, dan elemen-elemen lainnya yang dapat melawan kanker.
Ketiga: Jamur
Jamur memiliki polysaccharide (gula jamur) dan induser interferon, yang dapat menghambat perkembangan tumor. Jamur memiliki efek baik terhadap kanker lambung, kanker esofagus, kanker paru-paru, maupun kanker serviks.
Keempat: Susu dan yoghurt
Susu kaya akan kandungan kalsium dan vitamin D, yang ketika di dalam usus dapat melebur dengan zat kanker, dan menghilangkan bahayany. Yoghurt dapat menghambat pertumbuhan sel tumor.
Kelima: Teh
Teh mengandung katekin, yang dapat menghilangkan zat radioaktif di dalam tubuh, minum teh sangat baik bagi pasien yang sedang menjalani radioterapi, jadi mengkonsumsi teh dalam kehidupan sehari-hari adalah hal yang sangat baik dalam mencegah kanker paru-paru.
Keenam: Madu dan royal jelly
Madu dapat meningkatkan metabolisme dan daya tahan tubuh, meningkatkan fungsi hematopoietik (pengaturan sel darah) dan perbaikan jaringan. Royal jelly mengandung asam laktat khusus, yang sangat efektif untuk pencegahan dan pengobatan kanker. Untuk mencegah kanker, kita bisa menambahkan sedikit madu dan royal jelly dalam minuman sehari-hari.
6 jenis makanan yang dijelaskan di atas adalah makanan yang umum kita temukan, kita dapat mengkonsumsi makanan-makanan tersebut untuk mencegah kanker paru-paru. Namun, untuk mencegah kanker paru-paru tetap perlu menjalankan kebiasaan baik, seperti mengurangi rokok dan minum minuman alkohol. Bekerja dan istirahat teratur juga merupakan kunci penting dalam mencegah kanker.